FTMM NEWSFurther Intenal Orientation of Nano (Fulren) pengenalan kehidupan kampus bagi mahasiswa baru (PKKMB) program studi Rekayasa Nanoteknologi sukses mewujudkan ikatan kekeluargaan di lingkungan mahasiswa baru (maba). Hal ini terwujud berkat kerja sama yang baik antara panitia serta civitas akademik program studi Rekayasa Nanoteknologi. 

Dekatnya maba dengan kakak tingkat (kating) mereka menjadi bukti terwujudnya ikatan kekeluargaan yang erat. Hal ini terdukung dengan seringnya mereka berkumpul bersama dan saling tolong-menolong di antara mereka. Kekompakan mereka di dalam kampus maupun di luar kampus Universitas Airlangga juga merupakan bukti suksesnya Fulren dalam mengedepankan ikatan kekeluargaan antar mahasiswa. 

Syafryan firmansyah (RN21), ketua Fulren 2023, menjelaskan ia bersyukur Fulren dapat menyatukan maba rekayasa nanoteknologi dengan lingkungan prodinya. ia berharap Ikatan yang terbentuk ini akan menjadi dasar kekompakan kita kedepannya.

 “Alhamdulillah ikatan kekeluargaan di lingkungan nanoteknologi dapat terwujud sehingga kita dalam 1 prodi ini dapat menjadi lebih kompak,” ujar Ryan. 

Dengan adanya ikatan kekeluargaan yang terbentuk, harapannya kekompakan yang terjalin semakin kuat. Apalagi dalam waktu dekat kekompakan tersebut akan di uji pada Synreach 2023 (Dekan cup FTMM 2023).  Selain itu, ikatan kekeluargaan ini diharapkan membuat mahasiswa tidak lupa dengan keluarga program studi Rekayasa Nanoteknologi. Tentu harapannya mereka masih tetap mau membantu  program studi Rekayasa Nanoteknologi meskipun sudah bekerja nanti.  

Penulis : Muhammad Kahlil Gibran 

Editor : Ananta Adhi Wardana

source
https://unair.ac.id

By sintek